Jurnalnasional.Net || Kab Tangerang – Dalam rangka mendukung Commander Wish Kapolda Banten, jajaran Polsek Panongan, Polresta Tangerang melaksanakan Pergelaran Cepat Anggota Kepolisian (PECAK) melalui kegiatan Strong Point dan pengaturan lalu lintas (Gatur Lalin) di wilayah hukum Polsek Panongan, Senin (26/1/2026).
Kegiatan tersebut dilaksanakan sejak pukul 06.00 WIB hingga selesai, dengan lokasi utama di depan Sekolah Al Fatih, kawasan Citra Raya, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang. Sasaran kegiatan adalah masyarakat pengguna jalan di ruas Jalan Raya Citra Raya, yang pada jam sibuk pagi hari mengalami peningkatan volume kendaraan.
Pelaksanaan kegiatan Strong Point dan Gatur Lalin dilakukan oleh personel Unit Patroli Polsek Panongan, yakni AIPTU Dhermawan dan Brigadir Faisal Afdal, S.H., dengan penanggung jawab kegiatan Kapolsek Panongan IPTU Irruandy Aritonang, S.H.
Kapolsek Panongan IPTU Irruandy Aritonang, S.H. menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, khususnya pada jam keberangkatan sekolah dan aktivitas kerja pagi hari.
“Strong Point dan pengaturan lalu lintas ini dilaksanakan untuk mengantisipasi kemacetan, kecelakaan lalu lintas, serta potensi gangguan kamtibmas, sekaligus memberikan imbauan kepada masyarakat agar selalu berhati-hati dan meningkatkan kewaspadaan saat berkendara,” ujarnya.
Selain melakukan pengaturan arus lalu lintas, personel juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada pengguna jalan dan lingkungan sekitar sekolah, sebagai bentuk kehadiran Polri dalam memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat.
Kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan lancar, serta mendapat respons positif dari masyarakat yang merasakan langsung kelancaran arus lalu lintas dan kehadiran personel kepolisian di lapangan.(*)
YANTO












